News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Maju ke Semi Final, Pebiliar Sumut Disambut Sukacita Anak dan Istri

Maju ke Semi Final, Pebiliar Sumut Disambut Sukacita Anak dan Istri

 


MEDAN - Hotmaruli Simarmata menyambut keberhasilannya maju ke semifinal dengan penuh sukacita. Setelah memastikan diri memenangkan pertandingan nomor Carom Libre dengan mengalahkan Tan Kiong An, pebiliar senior asal Jateng yang mantan pemain timnas ke SEA Games, serta juara PON Jabar nomor Carom Libre.

Hotmaruli disambut bangga anak, istri, pelatih dan sahabat yang memeluknya dengan hangat. Hotmaruli juga luar biasa gembira melihat anak dan istrinya datang menonton dan menyaksikan kemenangannya.

Dia lantas meluapkan kegembiraan dengan menggendong anak perempuannya Mega Simarmata, yang masih duduk di bangku kelas 2 SD.

"Kalau kau datang, bapak selalu menang ya," katanya sambil menggendong Mega, usai pertandingan yang berlangsung di Pardede Hall, Medan, Sabtu (14/9).

Ditanya kiat mengalahkan pemain biliar senior, Hotmaruli pun mengungkapkan kuncinya adalah keberanian, semangat dan bantuan doa dari istri, anak dan para sahabat.

Support dari pendukung biliar Sumut juga cukup luar biasa, termasuk peraih dua medali emas biliar  PON XXI Aceh-Sumut, Marlando Sihombing sengaja hadir memberikan support kepada Hotmaruli.

Hotmaruli sendiri  mengatakan targetnya adalah meraih  medali emas. "Saya akan berusaha menampilkan permainan terbaik lah," katanya.

Meski diakui, masih ada rival berat dalam upaya mewujudkan target medali emas. Salah satunya adalah pebiliar senior asal Jabar, Batara Simangunsong yang merupakan juara PON Papua," kata pria berusia 43 tahun dan memulai karir di biliar pada tahun 2013. (*)


Tags

Posting Komentar