News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Ihwan Ritonga Minta Masyarakat Aktifkan Kembali Siskamling

Ihwan Ritonga Minta Masyarakat Aktifkan Kembali Siskamling


Medan - Anggota DPRD Kota Medan, Ihwan Ritonga mendorong Kepala Lingkungan (Kepling) untuk kembali menggalakkan Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling) sehingga suasana nyaman, tertib dan kondusif di tengah masyarakat dapat tetap terjaga di Kota Medan.


"Saya berharap serta mendorong kepada para Kepling untuk kembali menggalakkan Siskamling di daerahnya masing-masing. Ini penting dalam upaya bersama-sama menjaga suasana nyaman, tertib dan kondusif di tengah masyarakat dapat tetap terjaga," katanya. 

Dikatakan Wakil Ketua DPRD Medan itu, Siskamling sebagai antisipasi tindak kejahatan yang meresahkan masyarakat, seperti begal, maupun kejahatan konvensional lainnya

"Kepling ini sangat berperan. Makanya saya mendorong untuk hidupkan lagi keamanan. Tidak harus dengan model yang lama, tapi dengan cara-cara yang mempunyai kepekaan terhadap situasi di lingkungan masing-masing. Misalnya dengan menerapkan wajib lapor bagi pendatang," katanya.

Menurutnya, dalam menjaga ketertiban dan ketenteraman umum masih terlihat kurangnya kesadaran masyarakat dalam melaksanakan Siskamling.

"Biasanya, masyarakat baru melaksanakan Siskamling jika sudah terjadi tindakan kejahatan atau menghadapi kegiatan tertentu, seperti Pemilu, lomba-lomba dan sebagainya," ujarnya.

Padahal, sebutnya, Siskamling itu diperlukan setiap hari, sehingga berbagai bentuk perilaku kejahatan bisa terhindari.

"Sebab, masyarakat selalu menjaga lingkungannya dan orang yang akan berbuat kejahatan tidak memiliki kesempatan untuk melakukan aksinya," sebutnya. (ali) 

Tags

Posting Komentar