News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Kebakaran di Bukit Tepi Danau Toba Merembet Hingga Sipiso-piso, Ini Peringatan Penting dari BPBD

Kebakaran di Bukit Tepi Danau Toba Merembet Hingga Sipiso-piso, Ini Peringatan Penting dari BPBD


Kawasan perbukitan di Tingging, Kecamatan Merek, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, terbakar. Bukit di pinggiran Danau Toba ini mengalami kebakaran sejak Jumat (26/7/2024) pagi. 

Hingga Sabtu (27/7/2024), api masih terus menyebar ke wilayah perbukitan Sipiso-Piso. 

 Menurut data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karo, beserta Manggala Agni, luas lahan yang terbakar mencapai 30 hektar. 

Kebakaran ini meluas karena angin kencang di wilayah tersebut dan proses pemadaman terkendala oleh lokasi yang sulit diakses.

  Lokasi kebakaran merupakan perbukitan yang curam, sehingga mempersulit upaya pemadaman. "Kebakaran hutan dan lahan ini meluas karena embusan angin dan musim kemarau," kata Kepala Bidang Penanggulangan BPBD Karo, Panji. 

Meskipun tidak ada korban jiwa maupun rumah warga yang terbakar akibat peristiwa ini, masyarakat dan pengunjung yang melintas diimbau untuk berhati-hati.   

Kebakaran hutan di perbukitan Danau Toba menyebabkan tanah menjadi labil dan sering mengakibatkan batu jatuh dari puncak bukit. 

Diharapkan dengan bantuan tambahan dari berbagai pihak, kebakaran ini dapat segera diatasi dan tidak meluas lebih jauh, mengingat potensi bahaya yang dapat ditimbulkan jika api terus merambat. 

BPBD Kabupaten Karo terus berupaya maksimal dalam memadamkan api dan mengurangi risiko lebih lanjut terhadap lingkungan dan masyarakat sekitar. (kmp)


Tags

Posting Komentar