News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Caleg Partai PSI Sumbang Gratis Ijazah Paket A, B dan C serta Operasi Bibir Sumbing di Sergai & Tebingtinggi

Caleg Partai PSI Sumbang Gratis Ijazah Paket A, B dan C serta Operasi Bibir Sumbing di Sergai & Tebingtinggi



Sergai - Calon Anggota DPRD dari partai PSI, tergugah dengan keadaan masyarakat Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) dan Kota Tebing Tinggi yang masih banyak masyarakat yang belum memiliki Ijazah SD, SMP dan SMA sederajat. 


Ralwin Lumbantoruan Calon Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara Nomor Urut 2 dari daerah pemilihan Dapil Sumut lV (Kabupaten Serdang Bedagai dan Kota Tebing Tinggi) dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) memberikan sumbangan program paket A, paket B dan paket C serta operasi bibir sumbing dan celah langit-langit secara GRATIS.


Pemberian program paket A (setara ijazah SD, paket B (setara ijazah SMP) dan paket C (setara ijazah SMA) ini dimaksudkan agar masyarakat Serdang Bedagai dan Tebing Tinggi yang putus sekolah baik karena kurang mampu, maupun karena faktor lainnya diharapkan mendapatkan ijazah yang resmi agar dapat melanjutkan sekolahnya ke jenjang yang lebih tinggi dan untuk melamar pekerjaan bahkan untuk melamar TNI dan Polri. 


Begitu juga Program operasi bibir sumbing gratis dimaksudkan untuk masyarakat yang mengalami kurang beruntung secara ekonomi, namun ingin memperbaiki bibirnya yang sumbing agar lebih baik dan lebih sehat. 


Ralwin Lumbantoruan Caleg Nomor Urut 2 dari partai PSI untuk DPRD Provinsi Sumatera Utara ini turut didampingi Samuel R Nainggolan Caleg Nomor Urut 2 Dapil Serdang Bedagai 3: Kecamatan Kecamatan Sei Bamban, Sei Rampah & Pegajahan dan Rico Nixon Tambunan Caleg Nomor Urut 2 Dapil Serdang Bedagai 2: Kecamatan Teluk Mengkudu & Tanjung Beringin.


Baik Ralwin Lumbantoruan, Rico Nixon Tambunan dan Samuel R Nainggolan sepakat melakukan bantuan program Paket A, B & C serta operasi bibir sumbing ini dengan tulus ikhlas tanpa harus memaksa masyarakat untuk memilih mereka. "Masyarakat Indonesia harus bebas memilih sesuai hati nuraninya," imbuhnya.


"Namun kami mohon doa dan dukungan masyarakat dengan ikhlas pula sesuai dengan yang kami lakukan saat ini. Kalau masyarakat memilih kami, sangat kami hargai dan kami hormati serta kami apresiasi budi baik dari masyarakat tersebut," sambungnya mengakhiri. (red)

Tags

Posting Komentar