News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

F-16 Israel hancur Berkeping-keping Dihajar Rudal Suriah

F-16 Israel hancur Berkeping-keping Dihajar Rudal Suriah


Pesawat tempur Israel tak berkutik menghadapi pertahanan darat Suriah. Satu dari empat jet tempur Zionis yang menyerang posisi militer Suriah di Provinsi Homs, Suriah Tengah, hancur berkeping-keping.
Pesawat tempur yang jadi sasaran tersebut jatuh di dalam wilayah Israel, kata militer Suriah.
Empat pesawat tempur Israel menerobos wilayah udara Suriah pada pukul 02.40 waktu setempat Jumat, di Wilayah Braij dan menyerang satu posisi militer di dekat Kota Palmyra di pinggir timur Homs, kata pernyataan militer.
Ditambahkannya, sistem pertahanan udara Suriah membalas serangan itu, menembak-jatuh satu jet Israel di dalam wilayah Israel, dan mengenai satu pesawat lagi sementara memaksa pesawat lain menyelamatkan diri.
“Serangan keji ini dilancarkan untuk memperlihatkan dukungan musuh Zionis buat gerombolan IS, dan upaya yang sia-sia untuk mengangkat moral mereka yang sudah jatuh,” kata pernyataan tersebut.
Sementara itu militer Suriah menegaskan tekad untuk menghadapi setiap serangan Israel pada masa depan terhadap posisi Suriah, demikian laporan Xinhua. Ditambahkannya, reaksi tersebut akan langsung dengan menggunakan segala cara.
Militer Suriah telah melancarkan serangan di pinggir timur Homs terhadap kelompok IS, dan belum lama ini merebut kembali Kota Kuno Palmyra serta bergerak maju untuk merebut kembali ladang gas penting di pinggir daerah tersebut.
Namun media Israel menyatakan serangan udara itu “ditujukan kepada pengiriman senjata untuk faksi Syiah Lebanon Hizbullah”.
Israel menyatakan peristiwa tersebut dramatis, sebab itu untuk pertama kali militer Suriah menanggapi secara langsung dengan cara sedemikian rupa terhadap serangan yang berulang-kali dilancarkan Israel terhadap posisi militer Suriah di dalam Wilayah Suriah selama perang enam-tahun.


Tags

Posting Komentar